Fakultas Syariah Laksanakan Pengabdian kepada Masyarakat Mengenai Bullying dan Kekerasan Kepada Anak di Kalangan Pelajar Sekaligus Pengenalan Fakultas

(fasya.iainptk.ac.id) Singkawang, Pada 8-9 Agustus 2024 fakultas Syariah laksanakan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang merupakan salah satu komponen yang wajib dipenuhi sebagai perwujudan Tri Dharma Perguruan Tinggi. Diselenggarakannya Pengabdian kepada Masyarakat mewujudkan sebuah tujuan bahwa apa yang dikerjakan di lingkungan Fakultas Syariah IAIN Pontianak dapat dibawa dan diaplikasikan kepada Masyarakat. Menindaklanjuti kegiatan Pengabdian Fakultas Syariah IAIN Pontianak, dilaksanakanlah kegiatan penyuluhan hukum yang diselenggarakan di dua sekolah yaitu MAN Kota Singkawang dan SMAN 2 Kota Singkawang.

Pada 8 Agustus 2024 bertempat di aula MAN Kota Singkawang, kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang di lakukan oleh Fakultas Syariah IAIN Pontianak dimulai pukul 09.00 dengan peserta siswa/i kelas XII berjumlah kurang lebih 100 siswa dan para guru yang mendampingi siswa di aula. Pengabdian kepada Masyarakat mengusung tema “Bullying dan Kekerasan Pada Anak di Kalangan Pelajar dan Pengenalan Fakultas Syariah IAIN Pontianak”. Selain para siswa, kegiatan ini juga dihadiri oleh pihak guru SMAN Kota Singkawang, dosen dan panitia Fakultas Syariah IAIN Pontianak. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini di inisiasi oleh ketua pelaksana Anggita Anggriana, S.H., M.H.
Kegiatan dibuka sambutan oleh para pimpinan. Sambutan yang pertama disampaikan oleh Kaprodi Hukum Ekonomi Syariah Fakultas Syariah IAIN Pontianak, Bapak Moh. Fadhil, S.H., M.H. Beliau mengatakan bahwa kegiatan ini menindaklajuti sosialisasi hukum yang telah disepkati kepada pihak sekolah terkait tingginya angka bullying dan kekerasan pada anak di Kota Singkawang dengan memberikan kontribusi dan solusi terkait permasalahan hukum khususnya terkait bullying dan kekerasan pada anak untuk para siswa MAN Kota Singkawang. Sambutan yang kedua Guru BK (Bimbingan Konseling) MAN Kota Singkawang., beliau mengucapkan terima kasih banyak atas diadakannya kegiatan ini yang memberikan pengetahuan dan pemahaman tentang hukum pada siswa-siswi madrasah dan juga memberikan motivasi agar mereka dapat melanjutkan studi ke jenjang yang lebih tinggi.


Pada 9 Agustus 2024 bertempat di laboraturium komputer SMAN  2 Kota Singkawang kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat yang di lakukan oleh Fakultas Syariah IAIN Pontianak dimulai pukul 07.00 dengan peserta siswa/i kelas XII berjumlah kurang lebih 100 siswa dan para guru yang mendampingi siswa di laboraturium komputer. Pengabdian kepada Masyarakat mengusung tema “Bullying dan Kekerasan Pada Anak di Kalangan Pelajar dan Pengenalan Fakultas Syariah IAIN Pontianak”. Selain para siswa, kegiatan ini juga dihadiri oleh pihak guru SMAN 2 Kota Singkawang, dosen dan panitia Fakultas Syariah IAIN Pontianak. Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini dibuka oleh sambutan seketaris panitia Bapak Ishar Pulungan, S.H., M.H.
Narasumber kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat adalah Kaprodi Hukum Ekonomi Syariah IAIN Pontianak Bapak Moh. Fadhil, S.H.,M.,MH. Kaprodi Hukum Tata Negara Bapak Arif Wibowo, S.H., M.H. Narasumber selanjutnya dosen dari Fakultas Syariah IAIN Pontianak Bapak Suhardiman, S.Pd.I., M.SI , Ibu Vina Lusiana, S.H., M.Kn. Ibu Ari Widyawati, M.A, Ibu Tina Zulfa Suryani, M.Pd.I, Ibu dan Nanda Himmatul Ulya, M.H.I. 
Narasumber pertama I MAN Kota Singkawang Bapak Fadhil memberikan gambaran umum tentang kekerasan pada anak dan permasalahan bullying di kalangan pelajar dari perspektif hukum pidana dan juga sanksi hukumnya. Narasumber kedua Ibu Vina dan Ibu Ari memberikan penyampaian terkait permasalahan hukum yang muncul pada saat pernikahan dini dan bullying, juga pentingnya kesadaran hukum  untuk menyelesaikan permasalahan hukum.
 Narasumber Pertama di SMAN 2 Kota Singkawang Bapak Arief dan Bapak Suhardiman memberikan data tentang kasus bullying di wilayah Singkawang dan memberikan motivasi pada para siswa agar setelah lulus sekolah tidak mudah terpengaruh dan lebih bijkasana dalam berfikir dan bertindak, Narasumber kedua Ibu Nanda dan Ibu Tina memberikan perspektif dari hukum islam dan motivasi kepada siswa-siswi untuk melanjutkan studi ke bangku perkuliahan. 
Penulis: Anggita
Editor: Ardiansyah