Fakultas Syariah Sambut Kerjasama Dengan Kanwil KemenkumHAM Tentang Desa Sadar Hukum di Kalimantan Barat

PONTIANAK (fasya.iainptk.ac.id) - Fakultas Syariah IAIN Pontianak didatangi oleh utusan Kanwil KemenkumHAM Kalimantan Barat untuk menjajaki kerjasama Desa Sadar Hukum di Kalimantan Barat.

Kegiatan ini dilaksanakan di Ruang Dekan Fakultas Syariah IAIN Pontianak pada hari senin (11/9/2023). Turut hadir pada kegiatan ini yaitu Dekan Fakultas Syariah, Wakil Dekan 1 Fakultas Syariah dari pihak Fakultas Syariah IAIN Pontianak, dan dari Pihak KemenkumHAM yaitu Kepala Sub Penyuluhan Hukum dan Bantuan Hukum bersama timnya.

“kami di sini untu menawarkan kerjasama dengan Fasya IAIN Pontianak untuk melakukan pengembangan Desa Sadar Hukum di Kalimantan Barat. Saat ini baru sekitar 196 dari 2046 desa yang ikut Desa Sadar Hukum. Dalam hal ini, kami menawarkan program seperti penyuluhan hukum di desa dengan menyediakan narasumber. Kami berharap dapat bekerja sama dengan Fasya sebagai mitra dan akademisi di bidang hukum” ujar Henni dari pihak KemenkumHAM

Sebagai fakultas Hukum, tentu fakultas Syariah menyambut baik kedatangan bapak/ ibu dari kemenkumHAM.
“ini merupakan cita-cita saya ketika dilantik menjadi dekan untuk bisa membuat desa sadar hukum. Tentu kami menyambut baik tawaran ini, ini merupakan bagian dari pengabdian masyarakat” ujar Dekan Fakultas Syariah Dr. Firdaus Achmad, M. Hum.

Penulis: Tio Rizki Kurniawan
Editor: Ardiansyah