(fasya.iainptk.ac.id) Kamis, 10 April 2025, Pengadilan Agama (PA) Singkawang secara resmi membuka kegiatan Praktik Kerja Kemahiran Hukum dan Peradilan (PKKHP). Program ini diselenggarakan oleh Fakultas Syariah (Fasya) IAIN Pontianak dengan tujuan untuk meningkatkan keterampilan mahasiswa dalam bidang hukum, khususnya hukum peradilan. PKKHP merupakan hasil kerja sama antara IAIN Pontianak dan lembaga peradilan, termasuk PA Singkawang.
Acara pembukaan dan penerimaan tujuh mahasiswa Fakultas Syariah berlangsung di ruang Media Center PA Singkawang, dipimpin oleh Wakil Ketua PA Singkawang, Suraida, S.H.I., yang didampingi oleh Sekretaris PA Singkawang, M. Jamil, S.H. Dalam sambutannya, Ardiansyah, M. Hum. Wakil Dekan IAIN Pontianak sekaligus dosen pembimbing mahasiswa magang di PA Singkawang, mengucapkan terima kasih atas kesediaan PA Singkawang menerima mahasiswa program PKKHP. “Harapannya, mahasiswa dapat belajar dengan giat di sini serta menjaga sikap selama program PKKHP,” ujarnya.
Sementara itu, Wakil Ketua PA Singkawang, Suraida, S.H.I., menyambut para mahasiswa dengan hangat dan antusias. “PA Agama Singkawang tentunya menerima mahasiswa dari IAIN Pontianak. Dalam prosesnya nanti, PA Singkawang akan menunjuk pamong atau mentor untuk memandu mahasiswa,” ungkapnya.
Dengan adanya kolaborasi antara IAIN Pontianak dan PA Singkawang, diharapkan program ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi kedua belah pihak. Kegiatan ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kompetensi mahasiswa, tetapi juga memperkuat hubungan antara lembaga pendidikan dan lembaga peradilan.
Penulis: Rivany Anandya
Editor: Ardiansyah