Pada hari Senin, tanggal 25 Maret 2024, bertempat di Pengadilan Agama Sanggau, telah dilaksanakan penyerahan mahasiswa IAIN Pontianak Program PKKHP kepada Pengadilan Agama Sanggau
Acara penyerahan dihadiri oleh: Arif Wibowo,M.H., selaku dosen pembimbing lapangan IAIN Pontianak; Hasyim Alkadrie, S.Ag., M.H. yang merupakan ketua Pengadilan Agama Sanggau; Panitera Pengadilan Agama Sanggau Amin Sodik, S.H.I., M. Yeri Hidayat, S.H yang merupakan hakim Pengadilan Agama Sanggau serta Pamong, Arife Budiman, S.H. sekretaris Pengadilan Agama Sanggau, dan mahasiswa IAIN Pontianak selaku peserta PKKHP.
Acara diawali dengan sambutan dari Dosen Pembimbing Lapangan IAIN Pontianak Arif Wibowo,M.H.,. Dalam sambutannya, Beliau menyampaikan bahwa program PKKHP merupakan program yang bertujuan untuk memberikan pengalaman belajar kepada mahasiswa dalam menerapkan ilmu yang telah diperoleh di bangku perkuliahan. Beliau berharap agar mahasiswa dapat memberikan kontribusi positif bagi Pengadilan Agama Sanggau selama pelaksanaan PKKHP pada tanggal 22 Maret-23 Juli 2024.
Selanjutnya, sambutan disampaikan oleh Ketua Pengadilan Agama Sanggau Hasyim Alkadrie, S.Ag., M.H. Beliau menyambut baik kedatangan mahasiswa IAIN Pontianak dan berharap agar mahasiswa dapat membantu tugas-tugas di Pengadilan Agama Sanggau. Beliau juga menyampaikan bahwa Pengadilan Agama Sanggau siap untuk memberikan bimbingan dan arahan kepada mahasiswa selama pelaksanaan PKKHP.
Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan mahasiswa IAIN Pontianak kepada Pengadilan Agama Sanggau secara simbolis. Setelah penyerahan, acara dilanjutkan dengan ramah tamah dan foto bersama.
Penulis: Kelompok PKKHP PA Sanggau
Editor: Bugiono