SINERGI HKI IAIN PONTIANAK dan PA NANGA PINOH, MAHASISWA SIAP DUKUNG PELAYANAN HUKUM KEPADA MASYARAKAT

Nanga Pinoh, 25 maret 2024, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak dan Pengadilan Agama (PA) Nanga Pinoh menjalin sinergi untuk meningkatkan kualitas pelayanan hukum di masyarakat

Kerjasama ini ditandai dengan penandatanganan surat persetujuan oleh kedua belah pihak, Pengadilan Agama dan IAIN Pontianak. Praktik Kerja Kemahiran Hukum dan Peradilan (PKKHP) dimulai pada hari senin tanggal 25 maret 2024, penyerahan mahasiswa dari pihak kampus diwakili oleh dosen pembimbing PKKHP Suhardiman, M.S.I.

            Dalam sambutannya, Suhardiman, M.S.I. menyampaikan bahwa PKKHP merupakan salah satu program pembelajaran yang wajib diikuti oleh mahasiswa Hukum Keluarga Islam (HKI) Fakultas Syariah. "Tujuan PKKHP ini adalah memberikan kesempatan kepada Mahasiswa untuk mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh saat perkuliahan dan mendapatkan pengalaman kerja di lapangan," ujar Suhardiman, M.S.I. Lebih lanjut, ia berharap mahasiswa PKKHP IAIN Pontianak dapat berperan aktif dalam mendukung program-program PA Nanga Pinoh. “Mahasiswa PKKHP IAIN Pontianak memiliki potensi yang besar untuk menjadi agen perubahan di bidang hukum. Oleh karena itu, kami berharap mereka dapat memanfaatkan kesempatan ini untuk belajar dan menimba ilmu sebanyak-banyaknya dari PA Nanga Pinoh, dan menggunakan kesempatan ini untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan di bidang Hukum.”

Sementara itu, Ketua PA Nanga Pinoh menyambut baik sinergi yang terjalin antara IAIN Pontianak dan PA Nanga Pinoh. Ia yakin bahwa kerjasama ini akan memberikan manfaat yang besar bagi kedua belah pihak, terutama dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan hukum kepada masyarakat. "Kami sangat senang menerima mahasiswa PKKHP dari Fakultas Syariah IAIN Pontianak. Kami berharap kehadiran mahasiswa dapat membantu Pengadilan Agama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Program PKKHP ini diharapkan dapat memberikan pengalaman belajar yang berharga bagi para mahasiswa dalam praktik hukum di lapangan dan kami juga berharap agar Mahasiswa dapat belajar dengan tekun dan sungguh-sungguh selama PKKHP di Pengadilan Agama," ujar Muammar, H.A.T.S.H.I.,M.H.

Sinergi antara IAIN Pontianak dan PA Nanga Pinoh ini merupakan langkah yang positif dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan hukum kepada masyarakat. Diharapkan kerjasama ini dapat terus berlanjut dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi semua pihak.

Penulis: Kelompok PKKHP PA Pinoh
Editor: Bugiono