Tingkatkan Pengetahuan Hukum; Program Studi Hukum Ekonomi Syariah Kelas 6B Selenggarakan Webinar Online Tentang Hukum Bersama Pengadilan Negeri Pontianak

(Fasya.iainptk.ac.id) Mahasiswa Hukum Ekonomi Syari'ah Semester 6 kelas B sukses mengadakan Webinar online bersama Pemateri dari Pengadilan Negeri Pontianak untuk memenuhi tugas perkuliahan Akhir Semester pada hari Kamis 18/06/2024

Webinar yang digelar oleh mahasiswa Hukum Ekonomi Syari'ah semester 6 Kelas B yang diketuai oleh Julkarnain sukses dan berjalan dengan lancar pada kegiatan tersebut. Tema yang dibawa oleh teman teman mahasiswa HES Kelas B bertajuk "Keamanan Siber dan Perlindungan Data Pribadi pada e Court" Tema yang diusung tersebut sangatlah relate pada kejadian ataupun peristiwa yang sering terjadi di negera indoensia

Secara deskripsi E-Court adalah sebuah instrumen Pengadilan sebagai bentuk pelayanan terhadap masyarakat yang meliputi pendaftaran secara Online, Pembayaran Panjar secara Online, Pemanggilan secara online, serta Persidangan secara online. Sedangkan Siber itu adalah sesuatu yang berhubungan dengan internet atau berhubungan langsung dengan itu. Narasumber yang menyampaikan terkait tema hukum tersebut merupakan anggota Pengadilan Negeri Pontianak bernama Raden Roro Siti Nurhaliza SH dan Maria Israel Tarigan SH. Keduanya  merupakan Calon Hakim di pengadilan negeri pontianak

Sebelum kegiatan tersebut dimulai, Muhamad Fadhil SH MH selaku Kepala Prodi Hukum Ekonomi Syari'ah Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak melakukan sepatah dua patah kata sambutan terkait perkumpulan yang bermanfaat ini, "kalian hebat mandiri serta kerja sama tim yang baik sehingga bisa melaksanakan kegiatan bermanfaat seperti webinar ini" Ujarnya.
Sedangkan Aisyah selaku Penanggung Jawab terkait kegiatan ini sangat berterima kasih atas kontribusi teman teman semua untuk menyukseskan kegiatan yang telah kita pikirkan serta kita realisasikan. Pungkasnya

Penulis : Dz
Editor : Ardiansyah