TUJUH AKTIFIS FASYA SIAP MENJADI PELOPOR MODERASI BERAGAMA

TUJUH AKTIFIS FASYA SIAP MENJADI PELOPOR MODERASI BERAGAMA

(fasya.iainptk.ac.id) Tujuh mahasiswa Fakultas Syari'ah menjadi delegasi serta mengikuti kegiatan Orientasi Pelopor Moderasi Beragama yang dilaksanakan oleh Rumah Moderasi Beragama Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Pontianak di Hotel Borneo Jalan merdeka Kota Pontianak, kegiatan tersebut dilaksanakan selama dua hari terhitung dari tanggal 11-12 September Rabu. 11/09/2024

Orientasi Pelopor Moderasi Beragama yang dilaksanakan oleh Rumah Moderasi Beragama IAIN Pontianak bertujuan untuk menciptakan mahasiswa IAIN Pontianak siap menjadi pelopor terkait moderasi beragama dalam menciptakan kedamaian serta ketentraman dalam kerukunan umat beragama yang ada Indonesia khususnya di Kalimantan Barat  

Dalam kegiatan tersebut peserta orientasi pelopor Moderasi Beragama sebanyak 30 orang yang di utus disetiap fakultas yang ada di IAIN Pontianak termasuk Fakultas Syari'ah yang mengirim mahasiswa untuk mengikuti kegiatan tersebut sebanyak 7 mahasiswa yang dikirim dalam kegiatan orientasi itu

Kegiatan orientasi tersebut banyak pemateri hebat yang disajikan kepada mahasiswa untuk menyampaikan terkait moderasi beragama dari materi awal pengenalan terkait moderasi serta lain sebagainya. Salah satu dari pemateri tersebut adalah bapak Syaifuddin Herlambang selaku Wakil Rektor Dua IAIN Pontianak yang sekaligus membuka kegiatan Orientasi tersebut beliau mewakili bapak Rektor IAIN Pontianak Muhammad Syarif yang berhalangan hadir untuk membuka acara Orientasi Pelopor Moderasi beragama IAIN Pontianak
Bapak Suhardiman Dosen Fakultas Syari'ah yang menjadi pemateri di kegiatan orientasi itu, antusiasme peserta orientasi didalam forum sangat aktif ketika materi yang disampaikan oleh bapak Suhardiman serta menarik perhatian mahasiswa dalam pengenalan moderasi beragama. 

Dzulkarnain selaku salah satu peserta dalam kegiatan itu mengatakan " Melihat antusias dari kawan kawan peserta ini didalam forum menunjukan bahwa memang penting bagi kita selaku mahasiswa untuk mengenal terkait program moderasi beragama ini" 

Dan masih banyak lagi pemateri pemateri hebat yang disajikan dalam kegiatan tersebut salah satu peserta kegiatan Orientasi Pelopor Moderasi Beragama mengatakan dengan inisial F mengatakan "semoga kegiatan ini ada tindak lanjutnya bagi kami selaku anak muda serta mempunyai status sebagai mahasiswa untuk benar benar bisa menjadi pelopor dalam bermoderasi beragama" Pungkasnya

Penulis : Dz
Editor : Ardiansyah